Pusat Aneka Kuliner Terlaris

Monday, September 8, 2014

Cara Menghilangkan Komedo dengan Bahan Alami

Cara menghilangkan komedo dengan bahan alami adalah alternative pilihan jika kita tidak ingin menggunakan produk komersil yang banyak memiliki kandungan bahan zat-zat kimia, yang mungkin saja bisa membuat kulit sensitive kita menjadi alergi. Komedo yang sering datang mengunjungi wajah kita sebenarnya merupakan timbunan minyak yang bercampur dengan debu dan kotoran, yang bila kita biarkan bisa membuat wajah kita menjadi kusam, berjerawat dan tidak bercahaya. Untuk beberapa tindakan perlu dilakukan agar wajah menjadi sehat, segar dan bersih bersinar.

Berikut adalah beberapa tips yang bisa dilakukan sebagai cara menghilangkan komedo dengan bahan alami yang bisa kita dapatkan di dapur kita,

1.  Pengangkat komedo dari Gelatin
Gunakan gelatin sebagai pengangkat komedo secara alami. Caranya, campurkan gelatin dengan susu cair, kemudian aduk rata dan panaskan. Setelah gelatin dan susu cair tercampur dengan rata, biarkan gelatin menjadi hangat dan siap dioleskan pada seluruh wajah. Karena gelatin akan menarik kulit dengan kuat, maka hindari area alis dan bibir. Diamkan hingga gelatin mongering sempurna pada wajah dan angkat secara perlahan mulai dari dagu anda. Lihat hasilnya, komedo yang membandel pun akan terangkat dengan sempurna.
Cara Menghilangkan Komedo
2.  Mengangkat komedo dengan putih telur
Putih telur sangat efektif jika digunakan sebagai pengangkat komedo. Caranya mudah, siapkan putih telur secukupnya dan tissue. Kocok putih telur dan oleskan secara merata pada wajah. Kemudian pada saat kondisi wajah telah basah oleh putih telur, segera tempelkan tissue pada seluruh permukaan wajah. Diamkan hingga tissue benar-benar kering dengan sempurna pada wajah. Setelah wajah menjadi kering sempurna, angkat secara perlahan dari dagu ke atas. Lihat hasilnya, banyak komedo akan tercabut dari akarnya menempel pada tissue tadi.

3.  Membersihkan komedo dengan pasta Gigi dan Garam
Pasta gigi dan garam bisa digunakan sebagai alternative pilihan lainnya dalam membersihkan komedo yang membandel. Caranya campur pasta gigi secukupnya dicampur dengan garam dapur. Aduk rata dan oleskan pada bagian wajah yang memiliki banyak komedo. Lakukan kegiatan memijat pada area yang berkomedo selama kurang lebih 10menit dan bilas. Anda akan merasakan hasilnya, bahwa kulit menjadi sangat halus dan komedo pun lenyap.

4.  Madu dan baking soda
Campuran madu dan baking soda sangat efektif dalam menyingkirkan jerawat dan komedo dari wajah. Caranya cukup mudah, campurkan beberapa sendok madu dicampur dengan baking soda. Ratakan pada seluruh wajah dan diamkan kurang lebih selama lima belas menit dan bilas dengan air hangat. Agar hasil efektif, sebelum mengoleskan masker ini sebaiknya uapi wajah dengan menggunakan air hangat agar pori-pori wajah terbuka sehingga komedo menjadi mudah untuk dikeluarkan.  Sementara untuk menutup kembali pori-pori kulit, gunakan air dingin sebagai basuhan terakhir pada saat membasuh wajah.

Demikian beberapa tips mengenai cara menghilangkan komedo dengan bahan alami.

iklan